Gelar Jumat Sehat : Warga Binaan Pemasyarakatan Kelas IIB Atambua Mendapat Arahan dan Olahraga bersama Kalapas

Belu, News.Matatimor – Net : Dalam melaksanakan Jumat sehat hari ini, Kepala Lembaga Pemasyarakatan kelas IIB Atambua, Bistok Oloan Situngkir memberikan arahan kesehatan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Sosialisasi dilaksanakan pukul 08.00 WITA, bertempat di lapangan olahraga Lapas Atambua pada, jumat 01/03/2024.

Dalam memberikan arahan Kalapas didampingi oleh para pejabat struktural eselon IV & V. Para pegawai JFU juga turut hadir pada kegiatan tersebut.

Dalam arahannya, Kalapas menyampaikan pentingnya menjaga kebersihan diri dan lingkungan serta berolahraga.

“Saat ini penyakit DBD sedang mewabah. Saya berharap kita semua dapat membentuk perisai tubuh yang kuat dengan menjaga kebersihan diri, kebersihan kamar dan lingkungan blok hunian. Jangan biarkan air tergenang dan pakaian yang menumpuk. Itu akan menjadi sarang nyamuk” ucapnya.

“Kesehatan sangat penting untuk dapat mengikuti proses pembinaan yang ada dengan maksimal. Marilah kita bersama-sama menjaga kesehatan diri kita” tambahnya.

Kalapas juga mengingatkan WBP yang sakit untuk segara melapor diri pada Dokter agar dapat ditangani dengan cepat.

Selain itu, Kalapas juga melakukan dialog langsung dengan Warga Binaan Pemasyarakatan yang ada.

Setelah memberi arahan, Kalapas dan jajarannya bersama WBP melakukan olahraga bersama yakni senam dan bermain bola voli.

Komentar
judul gambar
judul gambar