Kotbah Katolik Hari Raya Santa Perawan Maria Diangkat Ke Surga

Kotbah Katolik Hari Raya Santa Perawan Maria diangkat Ke Surga Oleh RD. Jhon Chris Taus

Kita umat Katolik punya devosi iman yang kuat kepada Maria. Maria aadalah seorang gadis desa yang sederhana, anak dari Sto. Yoakim & Sta Anna, tinggal di kampung Nazareth.
Maria juga adalah kaum Anawim yaitu sisa kecil dari suku Israel yg miskin. Tetapi Allah berkenan MEMILIH MARIA, untuk menjadi ibu Yesus.

Degan menjadi ibu Yesus, Maria siap mengambil bagian dalam seluruh tata sejarah keselamatan Allah. Karena Maria pilihan Allah maka seluruh kehidupan Maria berbeda dengan smua wanita kebanyakan.
Allah sendiri yang menyiapkan Maria untuk rencana keselamatan ini.

Pertama tama : Allah membebaskan Maria dari segala noda dosa, agar Maria pantas dan layak menjadikan ibu Tuhan. (Maria dikandung tanpa noda dosa atau Maria Imaculata).
Selanjutnya Allah juga memelihara Maria dengan memberikan PRIVELEGE-PRIVELEGE RAHMAT, agar Maria sanggup menjadi ibu Tuhan. Maria dengan kekuatan Rahmat Tuhan, Maria menyatakan Ia siap dengan ketaatan penuh akan rencana dan kehendak Tuhan apapun resikonya.

Dengan FIAT nya …aku ini hamba Tuhan, dst… Maria menyerahkan seluruh hidupnya kepada kehendak Tuhan. Ia menyimpannya dalan hati, merenungkannya dan siap melaksanakannya.

Ia pasrahkan hidupnya kepada kehendak Tuhan, dan Maria sangat bahagia melaksakan kehendak Tuhan.
Dengan ini Maria siapkan dirinya, rahimnya untuk mengandung dan melahirkan Yesus Puteranya.

Semenjak itu Maria setia mengikuti Yesus dalam seluruh karya misi penyelamatan Yesus yang berpuncak pada misteri Paskah Yesus. Penderitaan, kematian dan kebangkitanNya.

Maria merangkai seluruh kehidupannya dengan kehidupan Yesus ibarat bunga Mawar yg hidup..

Rosa .. Rosario.. dan ini kita renungkan dan doakan setiap kali kita berdoa Rosario Suci Sta Perawan Maria. Karena kesetiaan dan ketaatan Maria yang penuh dalam seluruh misteri kehidupan Yesus ini, maka Maria adalah ORANG PERTAMA YG MENERIMA RAHMAT PENEBUSAN yang Yesus peroleh bagi kita manusia, yaitu MARIA DIANGKAT KE SURGA DENGAN JIWA RAGANYA LANGSUNG SESUDAH KEMATIANNYA, ke tempat yang tinggi yang disediakan oleh bagi orang-orang yang berkenan kepadaNya.

Maria dimahkotai di surga dg kepenuhan Rahmat. Maria adalah orang Kudus pertama dalam gereja katolik, sesudah itu baru Sto. Yosef mempelainya.

Nama Sta Maria selalu disebut dalam doa-doan kanon Doa Syukur Agung dalam misa Kudus ..
Dia sungguh berbahagia. Karena Maria mengalami kepenuhan kata-kata pujian Elisabeth.

TERPUJILAH ENGKAU DI ANTARA SEMUA WANITA DAN TERPUJILAH BUAH TUBUHMU ….yang selanjutnya menjadi penggalan doa umat beriman sepanjang jaman ketika berdoa Rosario Suci .

Maria sendiri sadar bahwa Allah telah berbuat yang besar dan ajaib terhadap dirinya ..
Dengan diangkat ke surga dan dimahkotai di surga dengan penuh Rahmat …

Maria menjadi PEMOHON RAHMAT YANG UNGGUL ..
Sta Maria Assumpta, doakanlah kami anak-anak mu sekarang dan selamanya lamanya ..Amen
Mggu 14 Agustus..
Pesta Sta Maria diangkat ke surga .
Wahy:11,19,12,1-6,10
Luk,1,39-56

Komentar
judul gambar
judul gambar